Hello Kitty Christmas Reef
Selasa, 17 September 2013

Ford Juga Punya Teknologi Hindari Tabrakan


Kemajuan teknologi informasi, turut menyumbang pengembangan fitur kendaraan, khususnya dalam hal keamanan. Ford Motor kini menjadi salah satu pabrikan yang mengembangkan teknologi antitabenturan berbasis radar.

Pabrikan mobil premium, seperti Mercedes Benz, BMW, Volvo, juga sudah mengembangkan teknologi yang sama.

Teknologi yang rencananya mulai diaplikasikan pada 2009 ini, mengombinasikan sistem radar dengan fitur brake assist. Sistem akan menginformasikan kepada pengemudi jika jarak dengan obyek di depannya tidak man melalui peringatan suara. Radar bekerja untuk mendeteksi pergerakan obyek di depan mobil serta memperkirakan jaraknya.

Selain memberikan peringatan dengan suara, teknologi yang dinamakan Collision Warning System with Brake Support ini, juga dilengkapi dengan lampu peringatan berwarna merah yang diletakkan di atas panel. Gunanya untuk memastikan pengemudi menyadari jika jarak obyek di depan berbanding kecepatan mobil yang dikendarai, tidak aman.

Rencananya Ford akan memasangkan teknologi ini ke beberapa modelnya mulai tahun depan. Selain itu, Ford juga menyiapkan teknologi pengamanan aktif seperti Blind Spot Information System with Cross Traffic Alert, yaitu teknologi yang memungkinkan pengendara menghindari kepadatan lalu lintas. Tak ketinggalan Ford Smart Intersection, teknologi yang memungkinkan komunikasi antara mobil di persimpangan jalan. Sehingga akan menghidari potensi benturan.



Bagikan ke :

Facebook Google+ Twitter Digg Technorati Reddit

0 komentar:

Posting Komentar

 
;